Indeks BLog

Kita semua manusia,Mengapa masih membeda-bedakan ?

Ngabei Blog . Perbedaan boleh tapi jangan membuat hilngnya rasa kemanusian yaitu memanusiakan orang.Memang sulit untuk menjadi orang susah,miskin kadang merasa minder alis nggak PD bukan partai demokrat maksudnya percaya diri .Janganlah menjadikan status sosial menjadi perbedaan padahal di dalam agama sudah jelas tidak ada perbedaan,Yang membedakan amal perbuatan yang kita perbuat di dunia yang akan dipertanggung jawabkan diakhirat nanti.

Dalam kehidupan di dunia itu genap yang punya maksud ada kaya, ya ada miskin,pandai dan bodoh,bener dan salah dst.Yang pasti bisa disebut kaya karena ada kemiskinan ,Adanya kepandaian pasti karena adanya kebodohan.Akan tetapi masih yang beranggapan itu sebagai perbedaan .

Peribahasa orang jawa seperti ini bunyinya “Adi Gang , Ada Gung ,Adi guna akan lebur dening pangastuti” Ini dalem broo maksunya.Ini bisa menjadi rem cakram dalam kehidupan yang sableng sekarang ini yang sering membeda-bedakan.

“Adi Gang (sok Kuat,Jagoan,Hebat)”adalah salah satu sifat yang dapat membawa kita bertindak Sombong/Congkak ,Takabur karena merasa paling hebat dan menganggap yang lain lemah.Padahal sifat seperti ini akan berakibat banyak musuh karena perilakunya yang berlebihan.Contohnya :Preman akan merasa paling hebat ,kuat dan harus dihormati oleh anak buahnya serta perilakunya tidak mau mengalah harus menang,walaupun salah yang selalu mengandalkan otot (berantem).

“Adi Gung (Sok kaya)”punya maksud merasa paling kaya dianggap yang lain miskin semua.Ini sering kita jumpai bagaiman orang sok kaya seperti memperlakukan orang ,Nyuruh pakai kaki,tangan yang bukan seharusnya dilakukan.Yang lebih gila lagi merasa semua bisa dibeli dengan uang.

“Adi guna/sok pinter” sebuah perilaku yang merasa dirinya paling pinter yang lain goblok semua.Walaupun salah masih aja ngeyel merasa paling bener(pengennya bener sendiri).Contohnya :Koruptor masih berkelit lidah padahal udah jelas salah .Saya yakin Koruptor itu banyakan orang pinter ,nggak ada goblok jadi koruptor.Coba liat di TV ,koran, Pasti pelakunya orang pinter yang keblinger.

“Lebur Dening Pangastuti (Kalah dengan kebenaran)” .Perilaku yang diatas itu akan kalah dengan kebenaran sejati “ kebeneran yang sebenarnya paling bener”.

Maka itu sifat “ADI GANG,ADI GUNG ,ADI GUNA”seharusnya bisa ditinggal karena akan membawa petaka bagi diri kita .Jika kita diberi harta lebih ,diberi kepandaian harus ditularkan kepada yang lain sehingga akan terjadi kesembangan kehidupan.Punya harta lebih ,ya disumbangkan kepada yang lagi kesusahan.Punya Pengetahuan ya ditularkan kepada yang masih kekurangan sehingga dapat bermanfaat bagi semua.
Harus diingat disaat kita mati hanya “amal /Shodakoh,Ilmu yang bermanfaat dan anak Soleh” yang menolong kita nanti di akhirat.Harta dan materi hanyalah titipan disuatu waktu akan diambil lagi.

Sesungguhnya tidak ada perbedaan jika kita tidak membeda-bedakan.Status sosial jangan dianggap jadi perbedaan.Sikap saling menghormati terhadap sesama lebih mulia dari pada sikap kesombongan/takabur. (ngabei blog/yanto)
Tags:

Share Button :

Digg
Google Bookmarks
reddit
Mixx
StumbleUpon
Technorati
Yahoo! Buzz
DesignFloat
Delicious
BlinkList
Furl
Twitter
Facebook

Ngabei Yanto Blog

Tinggalkan pesan anda ! Isi kolom di bawah ini .Tulislah pesan dengan sopan tanpa menyinggung pihak lain. Terima Kasih atas kunjungannya !

0 komentar

Tunggu Balasanya